1. Pengenalan kebutuhan teknologi informasi
Salah satu cara untuk memajukan teknologi informasi di Riau adalah memberitahukan kepada masyarakat bahwa teknologi informasi sangat dibutuhkan pada hampir semua lini kehidupan, sehingga masyarakat akan merasa pentingnya teknologi informasi di zaman sekarang ini dan tidak bisa lepas darinya. Yang berperan dalam hal ini tentu adalah setiap instansi, baik itu pemerintah, tenaga pendidik, maupun terdidik. Hal ini bisa dilakukan dengan sosialisasi baik yang dilakukan oleh mahasiswa, pemerintah, dll.
2. Peningkatan Sumber Daya Manusia
Dengan adanya teknologi informasi, dibutuhkan Sumber Daya Manusia yang kompeten yang bisa mengelola dan mengaplikasikan teknologi di Riau. Dengan adanya fakultas-fakultas jurusan Teknologi Informasi maka SDM di Riau akan semakin meningkat terhadap teknologi informasi. Dan bukan berarti fakultas jurusan lain tidak menggeluti teknologi informasi. Melainkan fakultas lain dapat memanfaatkan teknologi sebagai penunjang aktivitas mereka sehingga tidak ada yang buta terhadap teknologi.
3. Mengadakan lomba kreatifitas
Menurut saya, Riau merupakan salah satu provinsi yang bersifat konsumtif dalam meggunakan teknologi seperti ponsel, internet, dan teknologi lainnya. Nah, hal ini tentu bisa dimanfaatkan untuk salah satu langkah memajukan teknologi di Riau, yaitu dengan cara mengadakan lomba-lomba kreatifitas seperti membuat blog, design animasi, design web, dan lomba-lomba lainnya yang berhubungan erat dengan teknologi informasi. Contohnya yaitu olimpiade yang diadakan oleh universitas-universitas. Hal tersebut tentu akan membuat masyarakat antusias terhadap teknologi informasi.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar