Diposting Oleh
Khairul Umam
Khairul Umam
Dalam kondisi apapun, baik senang maupun susah. Kita tidak diperbolehkan berburuk sangka kepada Allah. Sebab segala sesuatu yang terjadi pasti ada tujuan dan ada hikmah serta pelajaran yang bisa dipetik dari suatu peristiwa. Begitu juga dengan sesama manusia. Kita harus selalu berprasangka baik kepada orang lain karena dengan begitu pergaulan atau silaturrahmi tetap berjalan dengan baik dan rukun. Bisa dibayangkan jikalau antar sesama manusia dimuka bumi ini terus-terusan berprasangka buruk terhadap manusia lain. Yang terjadi bukanlah perdamaian, tapi malah pertengkaran atau bahkan pertempuran yang mengakibatkan pertumpahan darah dan melayangnya nyawa. Dengan berprasangka baik maka hidup ini akan terasa tenang dan jauh dari sifat-sifat yang buruk (penyakit hati), dan kehidupan dilingkungan menjadi tentram. Tidak ada lagi yang menggunjing sana-sini, dan lain sebagainya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar